Lompat ke isi utama

Berita

Tingkatkan Kedisiplinan, Bawaslu Kota Probolinggo Dorong Staf Perbaiki Kinerja

Probolinggo –Bawaslu kota Probolinggo mengadakan Rapat Intern yang di hadiri oleh seluruh pimpinan dan staff Kesekretariatan Bawaslu Kota Probolinggo. Hal ini dilakukan untuk menindaklanjuti hasil rapat Komisioner dan Koordinator Sekretariat Bawaslu Kota Probolinggo sebelumnya terkait Kedisiplinan Kinerja Staf. Rapat kali ini bertempat di Ruang Meeting Kantor Bawaslu Kota Probolinggo Jl. Dr. Saleh No 55 pada 8 Februari 2021.

Koordinator Sekretariat Budi Bachruddin Setiawan selaku pimpinan rapat menyampaikan bahwa pada tahun 2021 ini diminta kepada seluruh untuk memperbaiki kinerja dan bersama-sama meningkatkan kedisiplinan, terutama pada jam kerja.

“Kita semua memperhatikan jam kerja, baik jam masuk, jam istirahat dan jam pulang. Sehingga kedepan dapat menyesuaikan jadwal yang telah di sepakati bersama dan melaksanakan aturan yang berlaku serta bertanggunggung jawab langsung kepada pimpinan sekretariat ” ujarnya

Sementara itu, Ketua Bawaslu Kota Probolinggo Azam Fikri juga turut menegaskan kembali kepada staf, “Mengingat setiap tahun dilakukan evaluasi kinerja, maka diharapkan staf mampu memperbaiki kinerja dan bisa menjalankan tugas dengan tanggung jawabnya sebaik mungkin. Mari kita bersama-sama menjaga nama baik dan citra Bawaslu Kota Probolinggo.” tegasnya.

Senada dengan Azam, Ilmiyah selaku Kordiv OSDM turut menyampaikan “Harapannya di tahun 2021 ini Keluarga Bawaslu Kota Probolinggo kedepan lebih solid untuk saling mengingatkan satu sama lain dan staff dapat mengerjakan tugas sesuai dengan tupoksinya masing-masing sesuai dengan SK yang diterima dari Bawaslu Provinsi Jatim,.” ungkapnya. (IRA/Humas)

Tag
Umum